Guraru Award 2011 baru saja berakhir. 3 guru terpilih sebagai guru – guru yang memanfaatkan teknologi internet dalam proses belajar mengajar. Mari berkenalan satu persatu.
Kali ini dengan
Pak Agus Sampurno, seorang guru Sekolah Dasar Internasional di Jakarta. Guru yang berpengalaman mengajar lebih dari 10 tahun ini mengembangkan metode-metode kreatif dalam Kegiatan Belajar Mengajar di kelas. Hal ini bisa dilihat dari isi blog-nya yang mengangkat beragam topik, mulai dari teori-teori pendidikan, strategi pengajaran yang efektif, integrasi teknologi dengan pembelajaran, tips-tips yang mudah diterapkan dalam kegiatan mengajar sehari-hari, kreatifitas dalam membuat kegiatan belajar yang menarik berdasarkan subjek dan topik yang berbeda, administrasi kelas serta pendekatan dalam mengajar yang terkini. Pak Agus terpilih sebagai penerima penghargaan dari Aksi Guru, sebuah program kerjasama antara Citi Success Fund (CSF) dan Hope Indonesia. Mari berkenalan & baca tulisan-tulisannya di
https://gurukreatif.wordpress.com/ dan ikuti letupan serta ide kreatifnya di akun twitter
http://twitter.com/gurukreatif
Yuk simak wawancara dengan beliau:
Bagaimana perasaan Bapak ketika terpilih menjadi satu dari 3 guru penerima Acer Guraru Award?
Perasaan saya senang dan terharu, saya tidak menyangka media blog yang saya jadikan sarana untuk berbagi pengetahuan dan cerita keseharian saya mengajar diapresiasi sedemikian rupa oleh sebuah nama besar dalam bidang teknologi komunikasi yaitu Acer.
Saya juga langsung mengingat masa-masa dimana kejenuhan mengajar melanda saya di tahun 2007an. Saat itu saya merasa dunia pendidikan dan profesi keguruan begitu berat dan memakan banyak energi untuk bisa bertahan. Perasaan tadi hilang sedikit demi sedikit ketika saya membuat blog.
Dari tanggapan pembaca yang masuk, saya jadi sadar bahwa kesulitan dan kejenuhan yang saya alami tidak seberapa dibanding tantangan yang rekan-rekan guru hadapi. Hal yang menarik lainnya adalah aktivitas yang saya anggap rutinitas ketika saya menulisnya di blog ternyata sebuah hal yang berharga untuk dijadikan masukan atau tambahan ide mengajar bagi guru-guru lain.
Apa motivasi dan harapan Bapak saat hendak mengikuti program Acer Guraru Award?
Saya ingin mensupport semua pihak yang mengusahakan dan mensponsori kegiatan yang dekat dan berujung pada peningkatan kompetensi guru. Ajang Acer Guraru Award adalah upaya terbaik dalam membuat guru tertantang untuk berkreasi lebih baik lagi.
Guru era baru bukan guru yang sekedar pintar bidang IT atau jago membuat blog, ia juga mesti bisa sabar dan menginspirasi guru lainnya lewat kata dan tindakan untuk bisa menjadi guru yang lebih baik lagi bagi siswanya.
Apa saja pengalaman berharga, suka duka Bapak dalam mengikuti program Acer Guraru Award?
Pengalaman yang paling berharga adalah soal membina dan mengapresiasi pembaca yang dengan setia mengikuti blog saya. Ajang ini seperti mengingatkan saya untuk makin setia pada pembaca.
Ajang Guraru Award bukan soal dukung mendukung atau dinilai dari banyaknya dukungan. Karena saya yakin juri malah melihat seberapa erat dan intensitas ‘conversations’ atau percakapan yang terjadi di blog antara anda dan pembaca.
Saya juga menjadi semakin yakin bahwa prinsip utama membuat blog adalah ‘it’s all about them and not about me’. Suguhkan semua yang terbaik untuk pembaca, kalaupun ada hal mengenai diri kita sebagai pembuat blog lakukan dengan halus agar tidak terasa menggurui atau merasa ‘lebih’ dari yang lain.
Apa saja kegiatan yg bapak telah Bapak ikuti selama menjadi ambassador Acer?
Saya menikmati sekali semua hal yang menjadi kewajiban yang menyenangkan sebagai konsekuensi terpilihnya diri saya sebagai Guru era baru. Misalnya bisa bertemu dan berbicara di depan guru-guru lainnya di seluruh Indonesia lewat workshop dan seminar, dan bisa mengenal personil dari Acer yang begitu besar empatinya bagi pendidikan.
Menurut Bapak, pentingkah guru menguasai tekologi, di luar penguasaannya akan materi yang diajarkan? Dan mengapa?
Guru yang sudah baik akan semakin menjadi baik cara mengajarnya jika ditunjang dengan teknologi. Teknologi sekarang ini bukan cuma digunakan untuk mengajar dan mencari bahan ajar. Boleh saja sebagai guru kita mengatakan bahwa yang kita ajarkan di kelas bukan komputer atau pelajaran teknologi informasi dan komunikasi, namun sejatinya semua guru saat ini adalah guru komputer atau guru TIK, mengingat siswa sekarang begitu gandrung dan senang terhadap teknologi. Teknologi juga membebaskan guru dari belenggu isolasi, jika dahulu teman kita sesama guru adalah guru yang berada di satu sekolah, sekarang tidak lagi. Dengan teknologi guru bisa terhubung dengan guru lainnya. Lewat blog misalnya, guru bisa memfungsikan blog sebagai sarana berbagi pengetahuan dan mendapatkan semangat baru dalam mengajar lewat interaksi dengan sesama guru yang berkunjung ke blognya.
Lalu, sebenarnya seberapa besar porsi internet membantu proses belajar mengajar di kelas yang Bapak ajarkan?
Internet sangat membantu saya dalam mencari bahan ajar, membuat lembar kerja sendiri dan melihat apa yang guru-guru lakukan di belahan dunia lain. Dengan internet saya menjadi mengerti untuk pembahasan hal yang sama yang saya lakukan, apa yang diperbuat oleh guru-guru lainnya. Dengan demikian cara mengajar saya makin lama makin variatif, hal ini juga yang membuat saya merasa berhasil dan tambah mencintai profesi sebagai pendidik.
Apakah ada pesan – pesan untuk para guru di Indonesia, terlebih lagi yang bergabung di htpp://guraru.org?
Mari menikmati proses. Sebab sesulit apapun hambatan atau sesusah apapun masalah yang menimpa kita, entah karena masalah sarana mengajar yang minim, motivasi siswa yang rendah atau dukungan dari sekolah yang kecil. Nikmati itu semua sebagai proses, sambil terus mensucikan niat, karena dimana ada kemauan disitu ada tantangan.
Dan tantangan itu juga yang membuat diri kita sebagai guru semakin matang, semakin profesional, semakin bisa merasakan keberkahan sebagai pengajar dan pendidik.
Jika ada masalah saat mengajar atau saat di sekolah pikirkan jalan keluarnya. Jika sudah ditemukan buat lah blog dan berbagilah lewat blog atau twitter agar guru lain yang membaca bisa mengambil manfaat sekaligus mendoakan untuk kesuksesan anda sebagai orang yang telah ikhlas dan berkomitmen untuk berbagi tips yang berguna bagi orang lain.
Sampai jumpa dengan Penerima Guraru Award lainnya!
Menyukai ini:
Suka Memuat...