Sebagai pendidik sudah semestinya gairah untuk selalu belajar ada didalam diri kita. Dunia yang ada di sekeliling kita sebagai pendidik dan sebagai seseorang yang berprofesi sebagai guru, dengan cepat berubah. Benar adanya tidak ada sesuatu yang kekal kecuali perubahan itu sendiri. Seorang yang pendidik yang professional akan selalu ingin tahu apa saja perubahan yang terjadi dalam bidangnya.
Seminar kali ini membahas mengenai pembelajaran kreatif yang berbasis TIK atau Teknologi Komunikasi dan Informasi. Tidak bisa tidak, jaman sudah berubah dan menuntut kesiapan kita untuk mau menggunakan strategi pembelajaran dan teknologi agar siswa makin bisa terlibat secara penuh dalam pembelajaran yang kita lakukan di kelas.
Siswa-siswa yang ada di kelas kita adalah generasi abad 21 yang menyenangi teknologi Informasi dalam berbagai macam bentuknya misalnya HP dan internet (blog, facebook dan lain-lain) . Dengan mengaplikasikan pembelajaran dengan menggunakan TIK guru akan semakin terbantu dan mudah membuat siswa tertarik dan yang terpenting saat yang sama membekali mereka menghadapi tantangan perubahan jaman yang semakin cepat
TUJUAN DARI SEMINAR
Membekali guru, pimpinan dan pengelola sekolah untuk menjadi lebih yakin dan percaya diri dalam menerapkan dan mengaplikasikan TIK dalam pembelajaran di sekolah masing-masing.
SIAPA SAJA YANG AKAN MENDAPAT MANFAAT DARI ACARA INI
– Sekolah yang sedang mengembangkan kebijakan sekolahnya dalam rangka mengaplikasikan teknologi di kelas
– Sekolah yang gurunya sudah menerapkan pembelajaran berbasis TIK tetapi masih mencari bentuk yang sesuai dalam penerapan
– Sekolah yang gurunya ingin mengetahui perkembangan terbaru dalam dunia pendidikan
HASIL YANG DIHARAPKAN DARI SEMINAR
– Peserta mengertai bagaimana mengelola siswa yang merupakan generasi pembelajar abad 21
– Peserta mempunyai cara pandang yang lebih baik dalam menggunakan dan mengaplikasikan penerapan internet dan blog di kelas.
– Peserta bisa menyusun ‘action plan’ dalam usaha untuk memasyarakatkan teknologi di kelas dan di sekolah
Guru tetap harus terus belajar.
Never old to learn 😀
usahakan untuk seminar mengundang dari pengurus pengurus Universitas / Perguruan Tinggi Yang notabene sebagai Pendidik Di Era Modern