Kamis, 28 Mei 2009 15:39
Sudah Saatnya Guru “Nge-Blog”
JAKARTA – Kalau belajar bisa dilakukan di mana saja, itu artinya mengajar bisa dilakukan di mana saja dan kapan saja. Teknologi internet memungkinkan hal itu terjadi.
![]() ![]() SH/Deytri Aritonang ![]() |
Setidaknya itu terungkap dalam Seminar Nasional “Pembuatan blog Pendidikan, Menumbuhkan Budaya Guru Menulis di Internet” dan Pelantikan Pengurus Klub Guru Indonesia (KGI) Jakarta, Rabu (27/5) siang.
Pesatnya perkembangan teknologi informasi dan komunikasi memungkinkan setiap orang, tidak terkecuali pelajar sekolah, mengakses informasi dengan sangat mudah dan cepat. Hanya dengan memasukkkan beberapa kata sandi dan menekan tombol “enter”, semua informasi yang dibutuhkan sudah tertera di layar komputer.
Kebebasan dan kemudahan akses informasi itu bukannya tanpa ekses. Pesan yang diterima pelajar melalui internet sering kali merupakan informasi negatif yang merusak perkembangan dan pergaulannya. Sebut saja di antara informasi buruk itu adalah gambar porno yang nyata-nyata berdampak negatif.
Lanjutkan membaca “Agus Sampurno di koran Sinar Harapan (2)”